1. Membuat kulit bersinar
salah satu manfaat kunyit untuk kecantikan kulit adalah membuat kulit tampak bersinar secara alami. Selain itu, kunyit juga membuat kulit menjadi beraroma wangi alami. Untuk cara menggunakannya, siapkanlah bubuk kunyit dan jeruk nipis, setelah itu, campurkan bubuk kunyit tadi, dengan air jeruk nipis atau beberapa tetes minyak zaitun. Setelah itu, aplikasikan bahan yang sudah anda buat tadi sebagai masker wajah. Selanjutnya diamkan saja masker tersebut selama kurang lebih 15 sampai 20 menit. Agar mendapatkan hasil yang lebih nyata, lakukan cara ini setiap hari.
2. Menghaluskan kulit
Manfaat kunyit untuk kecantikan diantaranya adalah membantu meringankan segala macam masalah kulit dan membuat kulit menjadi halus dan mulus. Untuk cara menggunakannya, parutlah beberapa ruas kunyit, dan jadikan sebagai lulur ke kulit anda. Sehingga akan mengatasi kulit kering, kulit kusam, dan beberapa masalah kulit yang lain.
3. Mengatasi jerawat
Selain itu, manfaat kunyit juga berguna untuk menghilangkan jerawat, caranya adalah dengan memanfaatkan kunyit sebagai masker wajah.
- Campurlah bubuk kunyit dengan sedikit air perasan mentimun atau perasan jeruk lemon
- Setelah tercampur merata kemudian tempelkan pada area kulit yang terdapat flek atau bintik bintik hitam
- Diamkanlah selama 15 menit dan bersihkan dengan air dingin
Semoga bermanfaat!
No comments:
Post a Comment